Rolling Jabatan 3 perangkat Desa , Desa Kemuning Kecamtan Bram Itam Dilantik

Kuala Tungkal – Rolling mutasi jabatan pada Tiga perangkat Desa, di Desa Kemuning  Kecamatan Bram Itam Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Selasa (14/07/2020).

Kegiatan Pelantikan Perangkat Desa ini dihadiri langsung oleh Camat Bram Itam Hendry Fonda, S.STP.MH, Bhabin Kamtibmas Desa Kemuning, Brigadir Gunawan, Kepala Desa Kemuning, Abdul Gani, S.Pd.I, BPD Desa Kemuning, ,Tokoh Agama Desa kemuning, Tokoh Masyakat,  Perangkat Desa Kemuning,Rt Wilayah Desa kemuning dan undangan lainnya.

 Camat Bram Itam Hendry Fonda, S.STP.MH dalam sambutannya  mengatakan dalam rangka mutasi jabatan yang baru saja dilantik kepala desa,tentu maksud dan tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan kinerja pemerintah desa Kemuning,

Dilakukan rotasi atau mutasi hal yang lumrah dan wajar, kegiatan rotasi atau muatsi internal perangkat desa, dimaksudkan agar kinerja pemerintahan desa itu bisa lebih maksimal (lebih fleksibel). Sebab masa jabatanya,perangkat desa lebih lama yakni 60 Tahun. Mudah-mudahan upaya yang dilakukan  oleh pemerintah desa Kemuningdapat meningkatkan kinerja serta membuahkan hasil.Tentunya harus sinergi,dan di dukung oleh semua lapisan elemen baik itu lembaga desa ,perangkat desa,dan lembaga yang lain,terang fonda

 

Kepala Desa Kemuning Abdul Gani,S.Pd.I Dalam Sambutannya menjelaskan,mutasi jabatan ke Tiga itu dilakukan,bertujuan sinergiritas untuk memacu perkembangan dan kemajuan desa.Dalam prosesi pelantikan  tersebut  Herdiyansyah jabatan lama Kaur Perencnaanya,dan jabatan baru sebagai Kaur TU dan Umum,Suwito Adi peranoto,S.Sos, jabatan lama Kasi Pelayanan, dan jabatan baru sebagai Kaur Perancanaan , Siska Yulianti,S.Kom.I jabatan lama Kaur Tu dan umum,dan jabatan baru sebagai Kasi Pelayanan.

Abdul Gani juga berharap,kepada ke tiga  yang baru saja dilantik kedepan dapat memberikan kontribusi demi kemajuan dan perkembangan desa, Pungkasnya (wito)